HuaweiHonor 4C – Setelah memperkenalkan produk unggulan lainnya di kelas low-end seperti Honor 4A kini Huawei kembali meramaikan kancah persaingan smartphone di pasar Indonesia dengan memberikan pilihan kualitas dibagian dapur pacu. Honor 4C akan bergerak ditenagai menggunakan chipset buatan sendiri HiSilicon Kirin 620 64-bit Octa-Core. Bagaimana menurut anda, apakah tertarik dengan hape terbaru dari Huawei ini. Mari kita simak ulasannya.
Trend saat ini banyak vendor yang berlomba-lomba membuat perangkat seluller menggunakan teknologi 64-bit, karena dengan sistem seperti itu sudah diketahui akan labih baik dibanding dengan teknologi yang masih mengandalkan 32-bit. Huawei memenuhi tantangan sesuai dengan arus trend yaitu menggunakan teknologi 64-bit untuk dikelas menengah dengan harga terjangkau.
Dengan mengandalkan prosesor buatan sendiri Huawei HiSilicon Kirin 620 dengan Octa-core berkecepatan 1.2Ghz dan RAM 2 GB, ponsel ini dapat menjalankan semua aplikasi tanpa halangan, cepat dan lincah walaupun membuka aplikasi dengan cara bersamaan, chipset yang ditanam pada huawei honor 4C ini mempunyai pengaturan secara otomatis dalam mengatur suhu, sehingga panas yang akan ditimbulkan tidak akan terasa walaupun ketika bermain game dengan spesifikasi berat seperti game online Armored Acces yang membutuhkan grafik tinggi dimainkan selama setengah jam suhu hape Honor 4C masih dirasa normal.
Kelebihan lainnya yaitu material yang dipakai dalam bodi Huawei Honor 4C dapat menetralisir suhu panas sehingga sangat mendukung kinerja prosesor. Namun ada sedikit kekurangan yaitu memori internal yang disematkan 8 GB akan terpakai oleh sistem sebanyak 4.35GB sisa nya dapat digunakan untuk menyimpan data-data pribadi maupun aplikasi yang telah di unduh dari Playstore. Untungnya dapat ditambah menggunakan memori eksternal menggunakan microSD up to 32Gb.
Baca juga : Harga dan Spesifikasi Samsung Tab A (SM P355)
Huawei Honor 4C menggunakan jaringan GSM yang dapat digunakan dikedua kartu, Honor 4C memang diperuntukan untuk menyasar pangsa pasar kelas menengah, oleh karena itu fitur wajib telah disematkan seperti suport Dual SIM GSM-GSM yang keduanya berjalan dijaringan HSDPA. Tidak hanya itu fitur ponsel kelas atas pun hadir seperti Wi-fi Direct yang dapat memudahkan disaat kita ingin memindahkan data-data seperti video, foto, musik ke perangkat lain.
Beralih kebagian Kamera pada ponsel ini, Honor 4C menyusung dual kamera, yaitu dibagian belakang menggunakan resolusi 13 MP yang didampingi dengan banyak fitur sehingga bagi anda yang senang berfoto akan merasa dimanjakan dengan pilihan-pilihan fitur penunjang foto, dan untuk dibagian depan sudah dipersenjatai dengan kamera 5 MP dengan fitur yang sama pula. Untuk melihat lebih lengkap spesifikasi Hape Terbaru Huawei 2015 simak dibawah ini.
Spesifikasi Lengkap Huawei Honor 4C
Dimensi | 143.3 x 71.9 x 8.8 mm |
SIM | Dual SIM GSM micro-sim |
Berat | 162 gram |
Layar | Super AMOLED capacitive touchscreen, 16 juta warna |
Ukuran Layar | 5 inci 720 x 1280 piksel, 291 piksel per inci, mutitouch |
Memori | Internal 8GB, RAM 2GB, microSD up to 32GB |
Konektifitas | Wifi, Dual-band, Wifi Direct, Hostpot, DLNA, Bluetooth v4.0, A2DP, GPS with A-GPS, Glonass, FM Radio, USB microUSB v2,0 |
Kamera Belakang | 13 MP, 4280 x 3120 piksel, phase detection autofocus, LED Flash, Geo-Tagging, touch focus, face / smile detection, HDR, panorama |
Video | Full HD 1080p stereo |
Kamera Depan | 5 MP |
Sistem Operasi | Android 4.4.2 KitKat |
Prosesor | HiSilicon Kirin 620 Octa-Core 1.2 Ghz 64-bit, GPU Mali 450 MP |
Baterai | Non-removable Li-Ion 2550mAh |
Harga Hape Huawei Honor 4C Rp 2.299.000,-
0 Response to "Harga Hape Huawei Honor 4C Octa-Core 64-Bit Masuk Dikelas Menengah"
Posting Komentar