Samsung Galaxy Tab A (SM-P355) Mengulas Spesifikasi Dan Harga

Samsung Galaxy Tab A – Walaupun pasar tablet tidak hoki seperti pasar ponsel yang semakin ramai, samsung tetap mencipakan perangkat tablet demi memenuhi kebutuhan pelanggan setianya. Samsung semakin variatif dalam menyuguhkan tampilan desain mulai dari ukuran 9.7 inci hingga 8.0 inci, tipe wifi only sampai dengan tablet yang telah didukung fungsi telepon. Apakah anda penasaran dengan spesifikasi tablet ini? Simak ulasan lengkap dibawah ini.

Desain Samsung Tab Ayang mempunyai dimensi 208.4 x 137.9 x 7.5 mm dan mempunyai bobot 338 gram full touchscreen dan terdapat Slot Spen. Dilengkapi pena stylus yang biasa disebut S Pen terdapat di atas sudut bagian atas berdekatan dengan tombol power, untuk mengeluarkannya anda hanya cukup mengcungkil rongga kecil dengan jari anda.

Bodi bongsor dibalut dengan bahan pelastik namun dikelilingi list crom sehingga tampilan terlihat premium dan elegan, ditambah lagi bodi bagian belakang terbuat dari plastik namun dengan tekstur dop sehingga ketika dipegang menggunakan satu tangan akan terasa tidak licin. Ditambah tablet ini cukup tipis hanya 7.5mm dan bobot 338gram.

Dilihat dari keseluruhan bodi Galaxy Tab A tidak ada perbedaan yang signifikan dengan desain tablet galaxy terdahulu, disetiap sudut tablet ini membulat dan bagusnya tepi atas dan bawah memiliki ukuran yang sama seimbang, dibagian atas layar terdapat kamera, sensor dan sound. Dan dibagian bawah ada beberapa tombol navigasi.

Displaybagian ini tedapat layar sentuh TFT kapasitif 16 juta warna 1024 x 768 piksel (XGA), dilihat dari kualitas layar dengan ukuran 8.0 inci sehingga mempunyai kepadatan hingga 160ppi. Varian lainnya Samsung Galaxy Tab A memiliki ukuran 9.7 inci. Untuk kecerahan yang dihasilkan anda dapat mengatur sendiri tingkat brigtness sesuka hati, dan juga dapat diatur secara otomatis. Ada fitur lainnya yang menarik seperti fitur Samsung SideSync, fitur ini bekerja untuk menampilkan layar tablet ke perangkat lainnya seperti laptop.

Konektifitas Samsung Galaxy Tab A dilengkapi Quad band GSM, Quad band HSDPA, 4G LTE, GPRS, EDGE, HSDPA 21mbps, HSUPA 5,76 Mbps, Wifi, Hotspot, Bluetooth v4.0. urusan koneksi tablet ini sudah didukung oleh teknologi 4G LTE sehingga untuk urusan berinternet ria anda akan sangat dimanjakan ditambah layar yang luas koneksi yang kuat. Namun harus anda ingat, tablet ini pun dapat digunakan untuk telepon dan sms, ketika nelpon anda diharuskan menggunakan headset atau headset bluetooth, kenapa? Supaya nanti muka gak ketutup sama tablet hehe.

Hardware,Prosesor Quad-core 1.2 Ghz Cortex-A53 Qualcomm MSM8916, Chipset Snapdragon 410, GPU Andreno306 400Mhz, RAM 2 GB, Memori internal 16Gb yang dapat di perluas menggunakan microSD up to 128GB, OS Android v5.0 Lollipop. Spesifikasi seperti ini cukup mumpuni untuk kegiatan sehari-hari yang memang tablet ini mempunyai fungsi multimedia seperti membuat presentase laporan bisnis anda, mengirim email, menulis laporan, dan menikmati berbagai multimedia salah satunya menonton video, dan bagi anda yang senang bermain game akan merasa dipuaskan karena tidak akan mengalami leg, namun game yang dimainkan tidak memiliki spesifikasi tingkat tinggi.

Kamera,bagian depan dilengkapi kamera beresolusi 2 MP dan dibagian belakang memiliki resolusi 5 MP dilengkapi dengan fitur autofocus, geo-tagging, perekam video 720p@30fps. Samsung Galaxy Tab A memang dibuat tidak mengedepankan fitur multimedia yang satu ini terbukti tidak adanya dukungan Lampu Flash, namun untuk melengkapi kebutuhan yang suka mengambil foto kamera tablet ini cukup mumpuni karena banyak fitur terdapat didalamnya.
Samsung Galaxy Tab A (SM-P355) spen
Samsung Galaxy Tab A (SM-P355) putih depan
Samsung Galaxy Tab A (SM-P355) hitam

Samsung Galaxy Tab A (SM-P355) Mengulas Spesifikasi
Samsung Galaxy Tab A (SM-P355) Mengulas Spesifikasi Dan Harga

Spesifikasi lainnya
Multimedia : Music Player (mp3, mp4, AAC, OGG, WAV, WMA, AMR, AWB, FLAC, MID, MIDI, XMF, MXMF, IMY, RTTTL, RTX, OTA, Video Player, Youtube.
Fitur Tambahan : S Pen, Smart Manager, Palm Motion, S Note, S Planner, SideSync, Find My Mobile, Private Mode, Microsoft Apps (Word, excel, PowerPoint, OneNote, Skype, Onedrive)

Kesimpulan

Kelebihan : Tablet ini memberikan kemudahan untuk pekerjaan anda dalam menyelesaikan tugas-tugas kantor dengan fitur yang terdapat didalamnya dan performa yang dimiliki cukup handal untuk membantu kelancaran saat digunakan, desainnya pun elegan dengan tampilan slim.
Kekurangan : Namun anda juga harus melihat dari sisi kekurangannya seperti layar yang masih standar belum HD, tidak adanya fitur NFC dan dirasa harga tablet ini terbilang tinggi untuk kelas mid-end.


Harga Samsung Galaxy Tab A (SM-P335) Rp 4.000.000,-
Informasi terbaru smartphone yang menggunakan chipset Snapdragon Terbaru visit 5 Hape Terbaru 2016

0 Response to "Samsung Galaxy Tab A (SM-P355) Mengulas Spesifikasi Dan Harga"

Posting Komentar

Contact